Tempat Wisata dan Kuliner di Salatiga

7/01/2019

Ngadem Di Taman Hutan Kota Salatiga




Taman Hutan Kota Salatiga  terletak diantara perbatasan atau pinggir Kota Salatiga yang berbatasan dengan kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang. tepatnya Berada di Jalan Lingkar Selatan Kota Salatiga, sebelum lampu merah arah kopeng. Jarak dari pusat Kota Salatiga sekitar 7 km, dengan waktu tempuh sekitar 10-15 menit dengan kecepatan 60 km/jam.

Taman Hutan Bendosari Salatiga terletak di Jalan Lingkar Selatan, Kumpulrejo, Kecamatan Argomulyo yang lebih tepatnya bagian barat lampu merah Getasan arah Semarang. Jarak Tujuh Kilometer atau dengan waktu tempuh 10 menit dari Pusat Kota Salatiga.


Akses menuju Taman Bendosari bisa ditempuh dari jalan raya Solo- Semarang, dari perempatan Pasar Sapi/Pasar Rejosari Salatiga, kemudian ambil jalan ke arah Getasan. Setelah melewati tikungan tajam dan menanjak, akan sampai pada perempatan lampu merah Getasan, belok kanan ke arah Semarang, sekitar 100 meter lihat kanan jalan ada plakat besar bertuliskan taman kota salatiga.
Jika ditempuh dari pusat kota, bisa menggunakan jasa angkutan no 8, turun di perempatan lampu merah Getasan, tepat di arah barat terdapat tempat wisata dengan plakat besar; taman kota salatiga. Objek wisata di sini berupa taman. Terdapat bermacam-macam jenis tumbuhan yang ditanam di sana.
 Taman seluas 3,7 hektare ini menyesuaikan dengan kontur tanah kawasan Bendosari yang turun naik. Sebuah kandang besar yang dihuni burung kakak tua, kalkun, ayam kate, dan lain-lain berdampingan dengan jejeran pinus. Buah durian menunggu jatuh atau dipetik tangan-tangan manusia. Ayunan, enjot-enjotan, serta berbagai fasilitas permainan anak di bawah rindang pepohonan.


Taman Kota Salatiga memang menyediakan arena olahraga beratap, agar aktivitas membugarkan tubuh tak terkendala bila hujan. Biasanya ibu-ibu memanfaatkannya untuk senam bersama, sementara anak-anak mereka asyik bermain.



Jogging track juga ada untuk mereka yang ingin olahraga lari. Kolam-kolam berteratai tampak dari kejauhan, di bagian belakang taman yang kontur tanahnya menurun. Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang dikelola Dinas Lingkungan Hidup Kota Salatiga ini buka 24 jam secara gratis.

Tepat di seberang taman, Hutan Kota Salatiga berada. Pohon-pohon pinus mendominasi hutan seluas tiga hektare ini. Selain tempat rekreasi tak berbayar, keberadaan Taman dan Hutan Kota Salatiga sangat vital, mengingat kota kecil ini adalah daerah resapan air dalam Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Jawa Tengah.​


Alamat : Kumpulrejo, kecamatan Argomulyo, Kota Salatiga, Jawa Tengah 50734
Buka : Senin – Minggu, Buka 24 jam
Tiket : Gratis
Parkir : Motor Rp 1.000,- / Mobil Rp 2.000,- / Kendaraan beroda lebih dari empat Rp 3.000,-

No comments:

Post a Comment