Tempat Wisata dan Kuliner di Salatiga

8/01/2019

Hutan Pinus Kalipasang Getasan, Spot Foto Instagrammable Yang Wajib Kamu Kunjungi





Ada spot wisata baru yang cocok untuk anak muda namanya adalah hutan pinus kayon atau Wisata Alam Bumi Perkemahan Kalipasang.
Hutan Pinus Kalipasang ini terletak di Desa Batur, Kec Getasan , Kabupaten Semarang. Wisata ini masih termasuk baru lho, belum banyak wisatawan yang tahu akan hutan pinus kalipasang ini, jadi suasananya masih sepi dan enak untuk menikmati udara sejuk kaki gunung merbabu.

Fasilitas Hutan Pinus Kalipasang



Hutan Pinus Kayon Kalipasang ini sering dibuat untuk Spot Foto, biasanya untuk Preweding. Namun kebanyakan anak muda yang berkunjung kesini menjadikan hutan pinus sebagai objek foto dan vlog yang instagrammable.

selain menjadi objek foto, hutan pinus kayon kalipasang juga seirng dijadikan spot favorit bagi para penyuka camping di alam terbuka. Lokasi hutan pinus kayon kalipasang getasan ini gak terlalu jauh dari kota salatiga, hanya sekitar 6 km dari pusat kota. Jika kalian dari arah semarang, kalian bisa lewat jalan lingkar salatiga, ataupun  bisa lewat perempatan pasar sapi. Namun jangan takut tersasar, jaman sekarang siapa sih yang ga kenal google maps, tinggal kalian tulis nama lokasinya. Dan munculah tujuan yang kalian tuju yaitu hutan pinus kayon kalipasang.

Harga Tiket Masuk Hutan Pinus Kayon Kalipasang



Lokasi: Jalan Raya Salatiga-Magelang KM.15, Kopeng, Getasan, Semarang, Jawa Tengah 50774
Map: Klik Disini
HTM: Rp.10.000/Orang
Buka/Tutup: 08.00-16.30
Telepon: 0298-318344

Kumpulan Foto Hutan Pinus Kayon Kalipasang







No comments:

Post a Comment